Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-117 di Rutan Pinrang: “Bangkit Bersama, Wujudkan Indonesia Kuat”


Pinrang– Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Pinrang menyelenggarakan upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-117 pada Selasa, 20 Mei 2025, bertempat di Lapangan Serbaguna Rutan. Upacara berlangsung khidmat dan diikuti oleh seluruh jajaran pegawai serta warga binaan pemasyarakatan.


Kepala Sub Seksi Pelayanan Tahanan, Andy Prajakarana, bertindak sebagai Inspektur Upacara. Dalam amanatnya, beliau membacakan sambutan seragam dari Menteri Komunikasi dan Digital Republik Indonesia, Meutya Viada Hafid.


Tema Harkitnas tahun ini adalah “Bangkit Bersama, Wujudkan Indonesia Kuat,” yang mengandung makna penting tentang kebersamaan, solidaritas, dan semangat membangun negeri secara adil dan merata.

Dalam sambutan yang dibacakan, Menteri Meutya menegaskan bahwa kebangkitan nasional hari ini memiliki dimensi yang lebih luas dari sekadar pertumbuhan ekonomi.


“Semangat Harkitnas adalah semangat untuk menapaki jalur pembangunan yang tidak semata-mata terfokus pada pertumbuhan ekonomi, tetapi juga memastikan setiap kebijakan membuka ruang bagi kemajuan yang adil dan merata,” ucapnya.


Lebih lanjut, ia juga menekankan pentingnya menjadikan rakyat sebagai pusat dari setiap kebijakan.


“Ini adalah ikhtiar besar agar pembangunan yang megah tetap berpijak kokoh pada kepentingan rakyat,” tegas Menteri Meutya.


Dalam konteks kemajuan teknologi dan digitalisasi yang terus berkembang, sambutan tersebut juga mengingatkan bahwa transformasi digital harus menjangkau seluruh lapisan masyarakat.


“Transformasi digital harus dimaknai sebagai sarana untuk memperkuat daya saing bangsa sekaligus menjamin akses dan manfaat yang inklusif bagi seluruh rakyat Indonesia,” tuturnya.


Upacara berlangsung tertib dan lancar, serta menjadi momentum penting untuk menumbuhkan kembali semangat kebangsaan, solidaritas, dan komitmen dalam mewujudkan Indonesia yang lebih kuat, tangguh, dan merata dalam pembangunan.



أحدث أقدم